Administrasi Aplikasi Artikel Informasi Makalah Opini Pembelajaran

Wednesday, February 20, 2019

Download Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKD, TKP Tes CPNS (ASN, PNS, PPPK/P3K)

Download Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKD, TKP Tes CPNS (ASN, PNS, PPPK/P3K)

TES SKALA KEMATANGAN
Tes Skala Kematangan merupakan salah satu bentuk tes kepribadian dengan tujuan untuk mengungkap kekuatan dan kelemahan dari beberapa sifat yang dimiliki oleh calon pegawai. Peserta harus menjawab dengan sejujur-jujurnya sesuai dengan keadaan diri sendiri, jangan menjawab hal-hal yang tidak sesuai dengan hati nurani. “Jadilah diri anda sendiri“ karena setiap orang memiliki kepribadian yang berbeda-beda.
Kunci jawaban di bawah ini hanya salah satu contoh saja, masih banyak kemungkinan jawaban yang berbeda, sesuai dengan kepribadian masing-masing.

SOAL 
1. Menurut anda, apa pendapat anda tentang bekerja?
A. Bekerja adalah hal yang melelahkan
B. Bekerja adalah untuk memperoleh penghasilan
C. Bekerja adalah untuk kepuasan dan memperoleh penghasilan
D. Bekerja adalah untuk mengisi kehidupan
E. Bekeja adalah untuk megisi kehidupan dan memperoleh penghasilan

2. Pada akhir dari hari kerja normal, anda mempunyai suatu pekerjaan yang tak habis habisnya, dan harus selesai tepat waktu. Apa yang anda lakukan?
A. Pulang ke rumah,dan menyelesaikan pekerjaan di hari berikutnya
B. Menyelesaikan pekerjaan tapi meminta uang lembur
C. Menanyakan pimpinan apakah ada uang lemburnya
D. Menyelesakan pekerjaan dengan harapan memperoleh uang lembur
E. Menyelesaikan pekerjaan, tidak peduli ada uang lembur atau tidak

3. Dalam suatu rapat pimpinan, ada sejawat yang tidak sependapat dengan usulan saya..........
A. Dengan senang hati mempertimbangkan pendapat orang tersebut
B. Bersikeras agar usulan saya yang diterima
C. Meninggalkan ruang rapat dan tidak kembali lagi
D. Mempertimbangkan pendapat tersebut dengan melihat siapa orangnya
E. Tetap beranggapan bahwa perbedaan pendapat adalah hal yang lumrah

4. Saya baru saja dimutasikan ke unit lain yang sama sekali baru bagi saya. Sikap saya adalah ...
A. Berusaha memahami mekanisme kerja unit melalui arsip dan aturan kebijakan
B. Jarang masuk karena belum jelas apa yang harus dikerjakan
C. Duduk-duduk saja sambil menunggu perintah atasan
D. Berusaha mempelajari dan memahami mekanisme kerja unit melalui rekan sejawat
E. Mengamati proses pekerjaan yang dilakukan rekan sejawat

5. Sikap saya terhadap perubahan-perubahan, ide-ide baru dan cara-cara baru dalam melaksanakan suatu pekerjaan adalah...
A. Stabilitas dalam bekerja lebih penting
B. Perubahan adalah sesuatu yang pasti
C. Perubahan bukan jaminan keberhasilan pekerjaan
D. Dengan adanya perubahan, kondisi kerja pasti lebih baik
E. Keberhasilan pekerjaan tergantung jenis perubahan, ide, dan cara-cara baru tersebut

6. Saya diutus mengikuti suatu diklat. Oleh panitia penyelenggara saya ditempatkan sekamar dengan orang yang tidak saya kenal yang berasal dari kota lain. Sikap saya adalah...
A. Mengajukan keberatan tetapi akhirnya menerima aturan panitia
B. Protes keran dan minta ditempatkan sendiri saja
C. Mengajukan keberatan dan minta ditempatkan dengan minimal orang yang dikenal
D. Menerima aturan panitia dan berusaha mengenal dan memahami teman sekamar
E. Menerima aturan panitia

7. Terjadi pergantian pimpinan di unit kerja saya. Sikap saya adalah ...
A. Tidak peduli
B. Berusaha mengenal dan memahami visi dan misi pimpinan baru
C. Tidak berusaha mendekati pimpinan baru karena takut dicap penjilat
D. Berusaha memahami dan mengenal pribadi pimpinan baru
E. Pergantian pimpinan itu sesuatu yang biasa

8. Draft laporan yang dibuat tim kerja saya ditolak oleh atasan karena dianggap kurang visibel. Sikap saya adalah...
A. Segera melakukan perbaikan atas draft laporan dan mengajukan kembali
B. Menyalahkan rekan sejawat yang sama-sama mengerjakannya
C. Menerima penolakan tetapi tidak melakukan tindak lanjut
A. Berusaha mencari alasan seperti sedikitnya waktu untuk mengerjakannya
B. Menerima penolakan dan berusah memperbaiki

9. Tentang perubahan yang terjadi dalam organisasi, pendapat saya adalah ...
A. Perubahan adalah sesuatu yang lumrah
B. Menjaga stabilitas organisasi dengan sedapat mungkin menghindari perubahan
C. Pegawai tidak boleh terlalu kreatif menciptakan perubahan
D. Organisasi harus menjadi “learning organization”
E. Setiap individu dalam organisasi harus terbiasa dengan perubahan

10. Saya menggunakan kendaraan dinas tanpa sepengetahuan Kepala Kendaraan pada Hari Libur. Secara tidak sengaja saya menabrakkan kendaraan tersebut.
Tindakan saya adalah:
A. Diam-diam menyimpan kendaraan tersebut karena tidak seorang pegawaipun yang tahu kalau saya
menggunakannya
B. Membawa kendaraan tersebut ke bengkel, melaporkan kejadian tersebut kepada pimpinan serta menyerahkan segala keputusan kepada pimpinan
C. Mencoba memperbaiki sendiri kendaraan tersebut
D. Melaporkan kejadian tersebut kepada pimpinan dan siap menerima hukuman/petunjuk dari pimpinan
E. Membawanya ke bengkel dengan biaya pribadi dan mengembalikannya dengan diam-diam

11. Saya mendapat teguran langsung dari pimpinan atas kesalahan yang bukan hanya saya seorang diri sebagai pelakunya. Reaksi saya adalah ...
A. Membantah secara tegas agar pada kesempatan lain pimpinan tidak semena-mena menyalahkan
B. Diam saja, karena membantah hanya akan menambah rumit permasalahan
C. Menerima teguran tersebut dan mencoba menjadikannya sebagai pelajaran berharga, tetapi tetap
mengadukan pegawai lain yang turut bersalah agar saya tidak menjadi korban seorang diri
D. Mengadukan pegawai lain yang juga bersalah agar mereka juga bisa belajar dari kejadian ini
E. Menerima teguran tersebut dan mecoba menjadikannya sebagai pelajaran berharga tanpa perlu mengadukan pegawai lain yang turut bersalah

Baca juga :
PROSEDUR OPERASIONAL STANDAR (POS) SELEKSI CALON PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA (PPPK) TAHUN 2019 DENGAN APLIKASI CATUNBK
Info Berkas Persyaratan SSCN CPNS 2018 dan Pengumuman Penetapan Kebutuhan CPNS di Kabupaten Garut Tahun 2018
ADA 4 (EMPAT) KATEGORI YANG MENJADI TARGET PENGANGKATAN CPNS
12. Dalam rapat staf dan pimpinan, pendapat saya dikritik keras oleh peserta rapat lainnya. Respon saya adalah ...
A. Mencoba sekuat tenaga mempertahankan pendapat saya
B. Menyerang semua peserta yang mengeritik pendapat saya
C. Mencoba mempelajari kritikan tersebut dan berbalik mengkritik dengan tajam
D. Menerima kritikan tersebut sebagai masukan
E. Diam saja

13. Salah seorang rekan kerja saya mendapat promosi sedangkan menurut penilaian saya, kemampuannya tidak lebih baik dari saya. Respon saya adalah ...
A. Menggunakan berbagai cara agar dapat menggeserkan posisi rekan tersebut
B. Bekerja lebih giat dan menunjukkan kinerja terbaik saya
C. Menghadap pimpinan dan memprotes promosi tersebut
D. Ikut merasa senag dan tetap bekerja seperti biasa

Download Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKD, TKP Tes CPNS (ASN, PNS, PPPK/P3K)-https://riviewfile.blogspot.com/
Download Latihan Soal dan Kunci Jawaban TKD, TKP Tes CPNS (ASN, PNS, PPPK/P3K)
KUNCI JAWABAN
Kunci Jawaban Latihan Soal TKD, TKP Tes CPNS, https://riviewfile.blogspot.com/
Kunci Jawaban TKD, TKP Tes CPNS (ASN, PNS, PPPK/P3K)
Selengkapnya silahkan download di bawah ini.

Selamat membaca, menghapal. Semoga lolos menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS), atau Calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK/P3K). Amiin.

No comments:

Post a Comment